Rabu, Desember 24, 2008

Perjalanan


Hari ini sangat melelahkan, sudah 2 hari di perjalanan dan singgah di beberapa kota kabupaten. perjalanan belum usai, masih ada 4 daerah lagi yang akan di kunjungi dan tentunya pasti sangat berat.

waktu menunjukkan pukul 6.30 pagi saat itu aq terbangun, wah...bisa terlambat ... harus cepat mandi nih.

awalnya sih sempat bingung juga yang harus dilakukan, berhadapan dengan kepala dinas secara langsung. tapi karena sudah menjadi tuntutan akhirnya jadi terbiasa juga. ternyata dilapangan beda banget dengan yang dibayangkan, ternyata banyak kepala dinas yang ketakutan waktu kami melakukan pemeriksaan, mereka pikir kami dari BPK hehehe........asik juga ngerjai kepala dinas. setelah selesai tugas langsung deh kami cabut ke kota selanjutnya yaitu kutacane, saat itu sang sopir salah jalan akhirnya jalan-jalan deh.... ya...apa dikata ujungpun tiba lanjut aja perjalanannya, tapi kali ini lebih jauh lagi sekitar 8 jam, dan akhirnya tiba di tujuan sekitar jam 12 malam trus langsung cari penginapan deh.....akibat kelelahan di perjalanan...... goodnight.... sambil menunggu kerjaan yang harus dilakukan esok paginya.

Senin, November 17, 2008

kira-kira apa ya,,,,judulnya??

sudah hampir 3 bulan disibukkan berbagai kegiatan, maaf sebelumnya blog ini sementara kosong dulu. ada yang kurang lengkap sih sebenarnya kalau ga' ngenet...tapi apa boleh buat kampus sedang direboisasi....hehe..... ya otomatis internetnya mati suri deh..... ditambah lagi kegiatan yang tiada standby nya. gimana rasanya tuh..?? wah....pokoknya cape' deh....

kegiatan yang paling membosankan bagi ku yaitu "kalau lagi ga ada kegiatan", pusing deh jadinya... ada kegiatan salah... ga ada kegiatan juga salah.... jd gmn donk???

entah sampai kapan begini terus.....

tapi karena teringat sama sobat-sobat ku di sini, ku sempatkan waktu untuk menulis.....walaupun tulisan ini ga da makna sih......hehe.....

kita sapa dulu deh mereka......ASSALAMU'ALAIKUM Semuanya?

Rabu, Oktober 29, 2008

Database Menggunakan MySql


Lesson 1


Biasanya database dibuat menggunakan phpMyadmin karena disamping lebih mudah, juga langsung kepada tampilannya. Namun bagaimana dengan Mysql-nya? Bagaimana kita mendesain database dengan script Sql? Pastinya sangat membosankan…belum lagi dengan kesalahan-kesalahan kecil yang membuat program tidak berjalan, namun inilah hal yang mendasar dalam membuat database.

Sebelum kita membuat suatu database, ada baiknya kita membuat suatu rancangan atau topologi (diagram), agar memudahkan kita dalam membuat database dan mudah pula dalam menentukan primary key-nya. Penentuan primary key sangat penting dilakukan agar data-data tidak beradu atau ganda. Atau untuk lebih lengkapnya kita harus mengetahui apa itu ERD (Entity Relation diagram) untuk menentukan data mana yang harus kita buat primary key.

Sebelum kita membuat database menggunakan Mysql, ada baiknya terlebih dahulu install software-software yang berkaitan dengan database, sebagai contoh Xampp ataupun yang lainnya. Kalau belum ada disarankan untuk Download dulu. Jika sudah terinstall pastikan Mysqlnya sudah jalan. Ayo kita mulai perjalanan selanjutnya….

Seandainya saat ini kita diberikan tugas oleh seseorang untuk membuat database sederhana tentang suatu organisasi RENCONG (Regenerasi Carong/ Smart of Regeneration). lebih baik kita membuat bagan terlebih dahulu, agar memudahkan kita dalam membuat database nya.

Biasanya database dibuat menggunakan phpMyadmin karena disamping lebih mudah, juga langsung kepada tampilannya. Namun bagaimana dengan Mysql-nya? Bagaimana kita mendesain database dengan script Sql? Pastinya sangat membosankan…belum lagi dengan kesalahan-kesalahan kecil yang membuat program tidak berjalan, namun inilah hal yang mendasar dalam membuat database.

Sebelum kita membuat suatu database, ada baiknya kita membuat suatu rancangan atau topologi (diagram), agar memudahkan kita dalam membuat database dan mudah pula dalam menentukan primary key-nya. Penentuan primary key sangat penting dilakukan agar data-data tidak beradu atau ganda. Atau untuk lebih lengkapnya kita harus mengetahui apa itu ERD (Entity Relation diagram) untuk menentukan data mana yang harus kita buat primary key.

Sebelum kita membuat database terlebih dahulu install software-software yang berkaitan dengan database, sebagai contoh “ Xampp” ataupun yang lainnya. Kalau belum ada disarankan untuk Download dulu. Jika sudah terinstall pastikan Mysqlnya sudah jalan. Ayo kita mulai perjalanan selanjutnya….
Seandainya saat ini kita diberikan tugas oleh seseorang untuk membuat database sederhana tentang suatu organisasi RENCONG (Regenerasi Carong/ Smart of Regeneration).

Ok deh…langsung aja kita buat databasenya.

1.Open Start : Run : Type cmd
Than find Bin file, tergantung dimana kita simpan, biasanya file ini letaknya di program files.

2.Setelah berada di file bin ketik mysql –u root -p than Enter, disitu akan diminta untuk mengisi password mysql, jika belum ada tekan Enter lagi.

3. Membuat table “rencong” ketik create database rencong; kemudian Enter

4. Untuk melihat apakah table rencong telah dibuat, ketik show databases;

5. Untuk menggunakan database rencong ketik use rencong;

6. Untuk menggunakan database rencong ketik use rencong;

7. Kemudian ketik show tables; untuk melihat table rencong

8. Membuat field anggota_rencong dengan mengetik create table anggota_rencong (id_anggota varchar (5),nama char (25),tempat char (20),tgl_lahir varchar(10));

9. Select * from table anggota_rencong;

10. Menginput data ke table anggota_rencong ketik insert into anggota_rencong values (‘ren1’,’taufik’,’lhoksukon’,’23-06-1987’);

untuk melihat hasil yang telah kita buat tinggal ketik Select * from table anggota_rencong;



Rabu, Oktober 22, 2008

Ayo.....Belajar......

Kami dari team Inskom 2005 akan mengadakan pelatihan berbasis komputer, bagi sobat-sobat yang ingin bergabung....langsung aja daftar. Diutamakan bagi Sobat-sobat yang telah bergabung dalam Team ini. Ayoo...buruan daftar..........

Peserta terbatas Lhoo..... pendaftaran bisa langsung ke blog ini....atau ke avidstudio@googlegroups.com.

akhir pendaftaran 25 oktober 2008.

ups ada yang ketinggalan ..... pelatihan yang kami buka sementara hanya 4:
1. Database (Pemateri: Fajar & Taufik)
2. Webdesign (Pemateri: Fadli dkk)
3. Jaringan (Pemateri: Taufik & Antonio)
4. Audio Visual (Pemateri: Team Aceh Movie Maker (Davi Abda, Taufik, Fajri))

Mengenai Jadwal Insya Allah Minggu 26 Oktober 2008 Bertempat di BaseCam Rencong (Regenerasi caroeng) Cadek Permai

Jumat, Oktober 17, 2008

Forgot MySql Password

Beberapa hari ini kepala ku pusing terus, niat baik pengen belajar akhirnya jadi malez....hmm...nah penyebabnya cuma satu yaitu lupa password root. lho...koq bisa?? tanya kenapa?? namanya juga manusia..tak luput dari khilaf. sebenarnya kesalahan ini berakibat fatal lho... apa sih ? nah itu dia kita ga bisa menjalankan mysqlnya...

Googling kesana-sini udah dilakukan tp masih saja belum berhasil, ke mbah dukunpun udah dilakukan...malah dukunnya yang kebingungan...hahaha....bakal bangkrut tuh dukun kalau pasiennya sperti itu semua...

saat itu aku nginstall mysql di ubuntu 8.04, awalnya sih berhasil....trus aq isi passwordnya....sekitar sebulan ku buka kembali tuh mysql...dan ternyata...oooowww...passwordnya kelupaan, tp aku terus berusaha untuk membobolnya (bhs gaulnya tuh) dengan cara mengisi password yang mungkin....tetep aja ga bisa...(ya iya lah....masa ya iya donk), trus aku coba pakai cara lain yaitu mereset password tp tetap ga jalan. buntunya ampe di scrip ini :

root@T3-Sy5tem:~# mysqld_safe –skip-grant-tables &


trus aku coba pake SynapticPackageManager yaitu dengan reinstalation, tetep aja ga bisa, akhirnya...coba pake jurus terakhir...apa tuh? Remove aja mysqlnya trus install ulang deh...mungkin cara ini lebih ampuh bagiku...haha..tp jgn ditiru... karna msh banyak cara-cara yang lain sih. tp malas aja nyarinya ditambah waktu.

mungkin dari sobat-sobat ada yang tau cara reset password mysql, tolong donk tolong aku...

thanks....

Rabu, Oktober 08, 2008

Krisis Ekonomi

Tahun 2008 merupakan tahun yang penuh dengan bencana, belum habis dengan bencana alam, sosial, moral, politik melanda dunia ini. sa'at ini ditambah lagi dengan merosotnya perekonomian dunia yang hampir menuju ke titik terendah. seluruh dunia pengguna Dollar sebagai referensinya pun menjadi kebingungan, seluruh perusahan berusaha keras untuk menyelamatkan sahamnya. wahh...apa yang terjadi?? apakah Amerika akan mampu mengatasi krisis ini, ataupun ada negara yang lainnya....??

wah...kalau begini terus bisa kacau dunia, sebenarnya sih ada beberapa solusi untuk keluar dari masalah tersebut. diantaranya migrasi ke mata uang euro, memang dari dulunya sih dolar mengontrol mata uang seluruh dunia, makanya negara-negara yang memakai dolar sebagai referensinya tidak bisa secara leluasa dalam menanamkan sahamnya.

huh....jadi serba salah.... kurs mata uang dunia semakin anjlok, Bank-Bank tidak mampu menahan dampak dari krisis ini. bagaimana kelanjutannya??

Senin, September 29, 2008

Idul Fitri 1429 H

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1429 H. Mohon Maaf Lahir & Bathin

Selasa, September 23, 2008

Idul Fitri

Saatnya pulang ke kampung halaman, berkumpul bersama keluarga serta sahabat. menjalin silaturrahmi, saling bermaaf-maafan. atas segala kesalahan yang pernah kita lakukan.

Hari raya idul fitri merupakan hari fitrah bagi manusia yang telah berhasil melewati ujian pada bulan ramadhan, ujian melawan hawa nafsu, serta menjaga kesabaran dan keikhlasan semata karna ALLAH semata, fitrah seperti bayi yang baru dilahirkan, tiada bercak dosa yang terlihat.
pada hari itu seluruh manusia gembira menyambut hari kemenangan, air mata mengalir karena terharu, gembira, sedih karena bulan ramadhan telah pergi. akankah kita bisa menggapainya kembali?

Mohon Ma'af atas segala kesalahan yang telah ku perbuat,

Minal 'Aizin wal fa izin, mohon ma'af lahir dan batin

Senin, September 22, 2008

Membuat BloQ Ipur

Hari ini merupakan hari yang melelahkan, udah 2 hari 3 malam ga tidur... kegiatan kali ini padat, sampai ga bs istirahat (wah kegiatan apa tuh?) maklum anak kos...ya krjaannya tidur melulu...haha...
Bosen tidur, ya ngenet. browsing kesana-sini. dan kebetulan lg ada beberapa temen yang lagi Online (siapakah dia?)hehe.. chating kesana sini....akhirnya minta di ajari buat Blogger. langsung aja deh lahir tulisan ini.

Sebenarnya tulisan ini banyak kekurangannya, tapi tak mengapa...karena menyampaikan ilmu itu wajib bagi orang yang mengetahui walaupun satu ayat (kalimat). nie langsung aja deh kita masuk ke pokok pembahasan.

Blogger merupakan sarana berupa Web yang disediakan secara gratis oleh penyedia layanan (ada juga sih yang harus bayar), nah blog ini digunakan untuk membantu seseorang menampilkan informasi, diary, dll. sebelum membuat blog tentunya sudah ada akun terlebuh dahulu, bisa di Gmail, hotmail, dll....membuat blog bosa kita kunjungi blogger.com, wordpress.com,dll terserah keinginan....

Nah sekarang kita ambil sampel aja, Kita menggunakan Blogger.com untuk membuat blog sederhana. caranya sama sih seperti kita buat akun-akun lain.

1. Sign Up dulu
2. Ikuti langkah selanjutnya sampai selesai (ada 3 langkah)
3. jadi deh....

mudah kan....hehehe

Selanjutnya banyak membaca ya? biar tambah pintar....hehe (referensi Om Google)

Kamis, September 18, 2008

Beberapa Command di Linux

/proc merupakan suatu sistem berkas semu yang digunakan untuk mengakses informasi mengenai kernel atau biasa disebut Linux process.

Sebelumnya kita harus menggunakan "cat" untuk melakukan perintah di bawah ini.
/proc/interrupt: informasi tentang interrupt yang running
/proc/meminfo: informasi tentang status memori yang digunakan
/proc/net/arp: Informasi Jaringan yang terkoneksi
/proc/apm : Informasi mengenai Advanced Power Management.
/proc/bus : Directory yang berisi informasi bus secara khusus.
/proc/cmdline: Kernel command line.
/proc/cpuinfo: Informasi mengenai prosesor (tipe, model, performa).
/proc/devices: Daftar dari device driver yang dipakai oleh kernel.
/proc/dma : Menunjukkan jalur DMA yang sedang digunakan pada masa tertentu.
/proc/fs : File System parameter.
/proc/version: Versi kernel Linux yang ada.
/proc/pci : Informasi mengenai PCI bus.
/proc/mounts : Sistem berkas yang telah di- mount.

Minggu, September 14, 2008

Mempercapat Koneksi dalam satu Jaringan

Sebenarnya ini tidak baik dilakukan, disamping menimbulkan efek samping juga berdosa lho...haha~~

Tetapi bagaimana jika kita menghadapi kendala dalam browsing, koneksi lambat, susah untuk mendownload. cara ini khusus bagi orang yang tertindas...haha...tidak selalu sih...

Saat ini kita menggunakan windows dalam browsing. tinggal kita adukan saja Ip Addressnya. pilih Network connection > Local Area Network > properties > Internet Protocol > Advanced > Ip setting > Add

ini khusus jaringan yang menggunakan Ip static, tinggal kita isikan saja Ip yang Aktif.
selanjutnya OK, maka jaringan akan menampilkan Accuiring. nah itu dia...Ip Client yang kita add tadi akan mengalami gangguan dalam berinternet.

Sabtu, September 13, 2008

The Lector Office Syiah Kuala University was Burned







BandaAceh(Kamis,11/09/2008).at 03.00 Am, api membakar gedung biro rektorat universitas syiah kuala, bagian gedung yang terbakar berada diseluruh ruang lantai tiga,tampak pada foto api begitu ganasnya melahap bagian atas gedung, "kala itu saya sedang makan sahur di Darussalam, saya mendengar kabar bahwa gedung Biro rektor terbakar, langsung saja saya menuju kesana, saya melihat api sudah membesar dan semua orang panik, namun kami tidak bisa melakukan apa-apa, karena api berada pada lantai tiga" kata seorang Mahasiswa. lanjutnya "setengah jam yang lalu, saya lewat gedung ini tidak ada tanda apa-apa"



Polisi dan Petugas pemadam kebakaran tiba setelah api menghanguskan lantai tiga gedung, ada beberapa mobil pemadam yang diterjunkan disana, api baru padam beberapa jam setelah petugas pemadam kebakaran bekerja. Terlihat pula polisi memasang Polis line di sekitar area kejadian. Sebelumnya terjadi juga kebakaran yang sama pada pukul 21.00 pm pada malam yang sama di pertokoan di daerah Tanjung Selamat Darussalam yang menghanguskan beberapa toko"

Tidak ada korban dalam kejadian ini, namun kerugian belum bisa dipastikan karena masih menunggu keterangan dari pihak rektorat. sementara penyebab kebakaran masih diselidiki pihak kepolisian.

(Tfk)

Selasa, September 09, 2008

Software Update Ubuntu not Running

Software in Ubuntu (Linux) is Free to installizing, we just choise the other one that we have to install in software Package Manager, and we can choise server that we like. how about when we installing the software we have a trouble ??? we can't install the software and choise one server....huh....

that the constitute experience which be boring~~

itu susahnya menggunakan fasilitas lab, semuanya serba dibatasi....
sudah beberap hari mencari solusi namun gagal. mengedit source list telah dilakukan namun ketika di apt-get update tetap saja gagal, adapun pesan yang keluar :

"Some index files failed to download, they have been ignored, or old ones used instead"

tetapi setelah beberapa hari kemudian barulah dapat di atasi, ternyata permasalahannya adalah pembatasan penggunaan client oleh server, proxy server di aktifkan.

dan lagi-lagi setiap permasalahan pasti ada solusinya, nah kita tidak perlu khawatir lagi akan hal itu karena kita tinggal mengisi proxy server pada komputer kita, Stepnya :

System>Synaptic Package Manager>Setting>Preferrence>Network> Manual configuration proxy

we can put the network proxy and port, jadi deh.......

now, we can update and download all software....
hahaha......very easy....

Thanks

Sabtu, Agustus 23, 2008

scanning IP dengan Nmap

Linux

nmap merupakan salah satu tool yang digunakan untuk mendeteksi host yang aktif dalam satu jaringan, sebenarnya banyak tool-tool yang lain digunakan untuk melihat host yang aktif.
sebelumnya kita harus melihat dahulu apakah tool tesebut sudah di install atau belum. jika belum kita install dulu pack

1. Buka Terminal
2. masuk ke Root

lab@lab-desktop:~$ sudo su
[sudo] password for lab:
root@lab-desktop:/home/lab# apt-get install nmap
Reading package lists... Done
Building dependency tree
Reading state information... Done
The following NEW packages will be installed:
nmap
0 upgraded, 1 newly installed, 0 to remove and 0 not upgraded.
Need to get 1013kB of archives.
After this operation, 3506kB of additional disk space will be used.
WARNING: The following packages cannot be authenticated!
nmap
Install these packages without verification [y/N]?....
.
.
.

nah...jadi deh nmap-nya, sekarang langsung saja kita beraksi....
ketik

root@lab-desktop:/home/lab# nmap -sP 192.168.2.*

bagaimana hasilnya?

tanda * artinya mulai dari 1-255

Thanks

Senin, Agustus 18, 2008

selingan

hari ini merupakan hari yang melelahkan, tidak ada kegiatan yang berarti. namun yang lebih pusingnya ditambah dengan masalah-masalah serius. huh.... tp mungkin itu semua merupakan cobaan yang diberikan...

hari ini, ku melepas lelah dengan browsing-browsingan... dari pagi sampai siang....ya mudah-mudahan bertahan sampai sore.hehhhe skaligus nunggu buka puasa ehm...

yahh bosen jadinya... setiap hari ngenet, ngenet dan ngenet lagi, tp ga papa la... ngenet yang baik (belajar lho..) bukan yang negatif.

skian dulu fren...lg buntu nih pikiran

Terminal transparan

linux memiliki banyak keunggulan diantaranya kita bisa membuat tampilan terminal/comment menjadi transparan.... ok deh langsung aja kita buat..
1. buka Terminal pada Application
2. terus pilih Edit dan kemudian Current profile
3. lalu pilih menu Effect, stel aja di transparan background nya

kamu bisa lakukan apa aja sesuai dengan tool yang disediakan

thanks

Sabtu, Agustus 16, 2008

Avidstudio

Avidstudio (Aceh Visual Design Studio) merupakan wadah atau sarana berkarya bagi mahasiswa Inskom, ini dibentuk atas inisiatif dari kawan-kawan angkatan 2005 (Taufik, Fadli, Al-azhari, Antonio, Fajar, Khaidir, Sayed, dll) yang bertujuan untuk mengembangkan teknologi dibidang Design, Jaringan, komputer, Dll.

Sampai saat ini Avidstudio masih dalam tahap perancangan, mudah-mudahan akan selesai pada tahun 2008.